Pusinfo – Setelah sukses dengan kegiatan Pelatihan PPGD season 1 tahun 2018 yang lalu, Satuan Karya Pramuka Bakti Husada Taman kini kembali menggelar pelatihan pertolongan pertama pada gawat darurat bagi pramuka dan masyarakat awam. Kegiatan yang dilaksanakan pada Minggu, 11 Juni 2023 ini bertempat di Aula Amaryllis, Puskesmas Taman – Sidoarjo dengan mengusung tema : “Berani menolong lakukan dengan tepat dan cepat”.
Pelatihan ini dilaksanakan secara langsung dengan metode blended learning yakni memadukan materi dan praktik dipandu oleh Kak Novi Ari Suseno, S.Kep., Ns. dari EMT 118 Surabaya yang juga perawat di Puskesmas Taman. Turut hadir dalam kegiatan ini Sekretaris Pimpinan SBH Jawa Timur Kak Pungky Anggraeni Mustika, S.KM dan Kak Sri Andari E, S.KM., M.Kes Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo.
Antusiasme dan semangat luar biasa dari seluruh peserta yang ada menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi panitia penyelenggara. Dalam laporan pelaksanaan kegiatan Kak Sahrul Maulana selaku ketua pelaksana menyampaikan tercatat ada 120 partisipan yang terdiri dari unsur peserta, panitia dan tamu undangan. Pada kegiatan ini juga terdapat peserta yang berasal dari 6 Kabupaten/Kota di Jawa Timur, antara lain dari Tuban, Mojokerto, Sidoarjo, Gresik, Kota Surabaya dan Kota Madiun.
Kepala Puskesmas Taman Kak dr. Inensa Khoirul Harap selaku Kamabisaka SBH Taman Sidoarjo, dalam sambutannya menyampaikan, “Saya sanggat bangga dengan SBH Taman, kegiatan ini membuat saya senang apalagi jarang sekali saya melihat pelatihan PPGD yang pesertanya didominasi pelajar usia sekolah utamanya golongan pramuka, umumnya kegiatan pelatihan PPGD seringkali diikuti oleh kalangan mahasiswa keperawatan maupun korps sukarelawan”.
“Selamat dan sukses atas kegiatan yang sangat hebat ini, luar biasa sekali antusias dari kakak kakak pramuka yang sangat ingin belajar mengenai bagaimana cara pertolongan pertama di kondisi gawat darurat. Hal yang sangat baik melalui kegiatan ini Saka Bakti Husada Taman bersama Puskesmas Taman bisa memfasislitasi peserta dan kakak-kakak pramuka untuk belajar kesehatan utamanya dari pelatihan PPGD ini” ujar Sekretaris Pimpinan SBH Jawa Timur dalam sambutannya.
Sementara itu pada kesempatan yang luar biasa ini juga dilakukan peresmian Sanggar Bakti SBH Taman yang baru pengganti yang sebelumnya di Gedung C lantai 2 Puskesmas Taman – Sidoarjo. Kemudian dilanjutkan dengan room tour yang dipandu langsung oleh Ketua Dewan SBH Taman Kak Anwaruddin Al Wafi untuk melihat prestasi yang pernah diraih oleh SBH Taman dari tahun ke tahun.
Pelatihan berlangsung selama 6 jam dengan materi yang disampaikan meliputi pengantar PPGD, basic life support, pendarahan, trauma muskuloskeletal, P3K dan patah tulang. Peserta pelatihan juga diajak untuk bisa mengambil peran aktif dalam bertanya dan praktik langsung secara bersama sama. (Red)
SBH Taman | Sinegis – Progresif – Kreatif
Kontributor Kegiatan | : Kak Anwaruddin Al Wafi, Ketua Dewan SBH Taman; |
Pewarta Pusinfo | : Kak Uays Hasyim (Kapusinfo Kwarcab Sidoarjo); |