Sejarah Kwarcab Sidoarjo

Sanggar Bakti Pramuka Kwartir Cabang Sidoarjo

Sejarah sanggar bakti gerakan pramuka Sidoarjo bermula kisaran tahun 1967, Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sidoarjo menempati sebuah gedung sebagai Sanggar sekaligus pusat aktifitas yang berada di Jalan Teuku Umar No.46 Sidoarjo, sebelah utara perempatan babalayar. Pada tahun itu pula Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sidoarjo diberikan lahan yang cukup luas untuk usaha pramuka, yang berada di jalan Mojopahit sebelah selatan RSUD Kabupaten Sidoarjo, yang saat ini ditempati ruko pertokoan, dengan dipimpin oleh Kak H. Ali Machmud sebagai Andalan Urusan Usaha, tempat tersebut dibuka usaha diantaranya Rice Milling Unit/penggilingan padi, madu lebah dan peternakan ayam sekaligus tempat pemotongannya. Selanjutnya pada tahun 1974 Kwarcab diberikan tambahan sebuah bangunan milik anggota Bapperki / eks gedung KAMMI-KAPPI yang terletak di Jalan Gajah Mada No. 203 Sidoarjo juga untuk kegiatan kepramukaan.

Pada tahun 1980 oleh Bupati KDH Tingkat II Sidoarjo Bapak Kol. Pol. H. Soewandi selaku Ketua Mabicab, membangunkan Sanggar Pramuka yang terletak di kampung Ketel Kelurahan Sidokumpul di Jalan Yos Sudarso 35 Sidoarjo yang merupakan lahan eks Sekolah Kepandaian Putri (SKP), dan saat menjelang peresmian sanggar karena belum dilengkapi pendopo Joglo maka dengan daya upaya para Andalan, Pembina dan Pelatih rela urunan untuk mewujudkan pendopo Joglo yang dibangun berada di sisi depan kiri dari sanggar

Terkait sanggar yang berada di jalan Teuku Umar dan jalan Gajahmada telah dikembalikan kepada Pemerintah Daerah sekitar tahun 1981, sedangkan untuk tempat usaha yang berada di jalan Mojopahit sekitar tahun 1984 diambil kembali oleh Pemerintah Daerah untuk tukar guling lahan dengan Jati Kepuh Motor, demikian pula Tambak Pramuka juga dikembalikan ke Pemerintah Daerah.

Dalam perjalanan waktu pada tahun 2007 sanggar pramuka dilengkapi gedung pertemuan yang berada di belakang bangunan induk. Gedung Sanggar pramuka kita gunakan berbagai kegiatan, utamanya sebagai ruang rapat/pertemuan.

Tahun 2017 masa kepemimpinan bupati Bapak H. Saiful Ilah, SH, M.Hum selaku Ketua Mabicab dan Wakil Bupati Bapak H. Nur Ahmad Syaifuddin, SH. yang sekaligus sebagai ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sidoarjo gedung ini direhab total dan ditinggikan pembangunannya karena jika musim hujan sering terendam air, kemudian gedung ini diresmikan pada tanggal 31 Januari 2018 bertepatan dengan Upacara peringatan Hari Jadi ke 159 Kabupaten Sidoarjo Tahun 2018. Dan rencana pada tahun 2018 ini akan dilengkapi bangunan pendopo joglo yang akan disesuaikan dengan keberadaan gedung induk, sehingga performance gedung akan lengkap dan lebih mantab.

Gerakan Pramuka Kwartir cabang Sidoarjo saat ini telah menempati lahan seluas sekitar 1.875 m2 yang berada di kampung Ketel Kelurahan Sidokumpul Kecamatan Sidoarjo, yaitu di jalan Yos Sudarso No.35 Sidoarjo. Sejak ditempati pada tahun 1980 sanggar Pramuka menjadi tempat kegiatan kepramukaan akhirnya pada tahun 2017 telah direhab total untuk gedung induk yang berada di tengah, termasuk ruang pertemuan di belakang dilaksanakan penyempurnaan dan peninggian lantai.

Gedung yang baru dibangun 2 lantai, untuk lantai bawah digunakan untuk ruang pimpinan, ruang Mabi, ruang sekretariat dan ruang istirahat serta ruang arsip dan beberapa KM serta mushola.

 Kemudian untuk lantai II digunakan sebagai ruang rapat yang berkapasitas sekitar 200 orang yang dilengkapi dengan fasilitas pendukung berupa 4 unit AC, sound system dan proyektor/layar, disamping juga beberapa ruang yang digunakan untuk ruang DKC dan ruang Pusdilatcab BP-1315 serta kamar kecil.

Dalam perkembangannya, akhirnya Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Sidoarjo memiliki Bumi Perkemahan di Desa Tanjek Wagir Kec. Krembung dengan luas ± 4 ha. Pembelian lahan perkemahan ini dimasa Ketua Kwartir Cabang Sidoarjo dijabat oleh Kak H. MG Hadi Sucipto, SH., MM tahun 2016.

Bumi Perkemahan yang telah dilengkapi dengan Pendopo, Kamar Mandi dan sarana MCK lebih dari 40 buah ini juga memiliki gapura yang cukup megah yang dibangun dimasa Ketua Kwartir Cabang Sidoarjo dipimpin oleh Kak H. Nur Ahmad Syaifuddin, SH. Dengan view pemandangan Gunung Pawitra atau Penanggungan. Selain itu, dikanan kiri bumi perkemahan dikelilingi dengan persawahan penduduk yang masih produktif.

Berbagai kegiatan Kwartir Cabang, Ranting, Gugus Depan maupun organisasi masyarakat telah dilakukan di Bumi Perkemahan ini. Ini menunjukkan bahwa keberadaan Bumi Perkemahan Tanjek Wagir mampu memberikan manfaat bagi seluruh warga Pramuka Sidoarjo dan masyarakat secara luas.(Pusinfo)