Bentuk Pelajar Pancasila, Pramuka SMK Plus NU Sidoarjo Selenggarakan Musyam IV

Pusinfo – Untuk menerapkan program profil pelajaran Pancasila pada dimensi bernalar kritis, Pramuka SMK Plus Nahdlatul Ulama Sidoarjo melaksanakan kegiatan Musyawarah Ambalan (MUSYAM) yang ke IV. Dilaksanakan pada Jum’at dan Sabtu 18-19 November 2022 di Aula serbaguna SMK Plus NU Sidoarjo. Diikuti 40 peserta (perwakilan kelas 10 & 11), dan beberapa demisioner (alumni), dan Pembina Penegak sebagai Penasehat Sidang.

Kegiatan ini mengusung tema “Penguatan Karakter Pramuka yang Aktif Melalui Musyawarah”, tema tersebut mengandung makna agar anggota pramuka memiliki karakter yang bisa menyelesaikan suatu permasalahan dengan cara berdiskusi bersama untuk mencapai mufakat.

Kegiatan musyawarah ambalan ini diadakan 1 (satu) tahun sekali sesuai dengan masa baktinya. “Tujuan musyam hari ini (kemarin, red.) adalah sebagai pembelajaran siswa-siswi SMK Plus Nahdlatul Ulama Sidoarjo untuk belajar berdiskusi atau bermusyawarah dan menyampaikan aspirasi ide kreatif untuk kemajuan Pramuka SMK Plus Nahdlatul ulama Sidoarjo kedepannya” ucap kak Fatich Masturo selaku pembina satuan Pramuka SMK Plus Nahdlatul Ulama Sidoarjo.

Dalam hal ini peserta musyam berperan untuk memberikan pendapat dan hak pilihnya sesuai dengan tata tertib yang berlaku saat musyam. Dengan tetap mengutamakan musyawarah melalui voting. Kegiatan musyam ini diakhiri dengan pemilihan Pradana putra putri dan pemangku adat putra putri, sebagai “NAHKODA” dan pembentukan bidang-bidang dalam organisasi kepramukaan ditingkat penegak untuk masa bakti 2022-2023.

Muhammad Azizi Erzad Daviq Aldiansyah dari kelas 11 DKV berhasil sukses terpilih sebagai Pradana Putra, Gizka Maysha Putri Aulia dari kelas 11 Perbankan Syariah sebagai Pradana Putri, Muhammad Adhim Yunendar dari kelas 11 DKV sebagai Pemangku Adat Putra dan Rahma Tiwik Sendiabsari dari kelas 11 Perbankan Syariah sebagai Pemangku Adat Putri.

“Berharap agar pramuka SMK Plus Nahdlatul Ulama kedepannya semoga lebih semangat, aktif, kreatif dan para Dewan Ambalan dapat merasakan apa itu kekeluargaan di dalam organisasi” ujar M. Azizi selalu Pradana terpilih. Musyawarah ambalan diakhiri dengan sesi foto bersama dan kegiatan berjalan dengan lancar serta tertib. (Red)

Kontributor oleh : Kak Rahma, Kak Citra – Tim Jurnalis Pramuka SMK Plus NU Sidoarjo.

Editor oleh : Tim Redaksi Pusinfo Kwarcab Sidoarjo

1 thought on “Bentuk Pelajar Pancasila, Pramuka SMK Plus NU Sidoarjo Selenggarakan Musyam IV

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *