Kamabiran Tulangan Gerakkan Para Kepala Desa Untuk Memajukan Gerakan Pramuka

Pelantikan Pengurus Mabiran dan Kwarran Gerakan Pramuka Tulangan masa bakti 2022 – 2025

Pusinfo – Tidak ada hal yang mustahil bisa diwujudkan, jika kerja sama semua pihak turut bahu membahu memajukan Gerakan Pramuka, utamanya di Kwartir Ranting yang memiliki pasukan organik terbesar bernama gugus depan. Namun demikian, ada yang selama ini terlupakan diranah ruang pengabdian terbesar yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, yakni Desa atau Kelurahan.

Hal inilah yang menjadi dasar pemikiran Ketua Majelis Pembimbing Ranting Gerakan Pramuka Tulangan yang juga sekaligus sebagai Camat Tulangan, Kak Didik Widoyoko, S.Sos, M.MT mengajak turut serta para Kepala Desa dalam kegiatan Pelantikan Majelis Pembimbing Ranting dan Pengurus Kwartir Ranting Tulangan, di Pendopo Kecamatan Tulangan, Rabu 26/10/2022.

Proses pelantikan dipimpin langsung oleh Kakak Ketua Harian Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Sidoarjo, Kak DR. H. Mustain Baldan, M.Pd.I bertindak atas nama Ketua Kwartir Cabang Sidoarjo. Dengan 8 orang unsur Mabiran dan 38 orang Pengurus dan Andalan Ranting Tulangan dilantik secara khidmat disaksikan oleh undangan yang juga terdiri dari Kepala Desa se-Kecamatan Tulangan.

Kehadiran para kepala desa kali ini menjadi sebuah moment menarik sekaligus menjadi langkah nyata melibatkan kembali pemangku kebijakan diwilayah pemerintahan terkecil untuk aktif dan produktif mendukung kemajuan gerakan pramuka diwilayahnya masing-masing.

Dalam sambutannya, Kamabiran yang akrab dipanggil Kak Yoko ini menyampaikan : “Keberadaan Desa dibawah pimpinan Kepala Desa kami mohon untuk berperan aktif mendorong anak-anak mudanya untuk bergabung dengan gerakan pramuka, hal ini sudah banyak bukti terkait manfaat besarnya mengikuti kegiatan kepramukaan, sehingga tidak ada pilihan lain agar supaya para Kepala Desa untuk memberikan dukungan yang luar biasa bagi gerakan pramuka, mengingat dulu Kepala Desa itu merupakan Ketua Majelis Pembimbing Desa – Kamabisa namun sekarang bisa membentuk Satuan Komunitas Pramuka ditingkat Desa” ungkapnya.

Kemudian yang ditekankan beliau lagi adalah “Perlunya sinergi dan membangun komunikasi aktif antara pengurus Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Tulangan dengan Kamabiran dan anggota Mabiran untuk kembali memajukan gerakan pramuka diwilayah Tulangan yang selama ini dikenal sebagai gudangnya anggota-anggota Pramuka yang sangat berkompeten dan mumpuni” ucapnya menambahkan.

Dalam arahannya Kakak Ketua Harian Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Sidoarjo, Kak Tain demikian akrab paska melantik Kamabiran, Kakwarran terpilih yaitu Kak Kristi Hapsari, S.Pd beserta jajaran andalan ranting, beliau mengatakan : “Apa yang disampaikan oleh Kamabiran tadi, sangatlah benar adanya. Saat ini para Kepala Desa dapat berperan aktif untuk mendorong keterlibatan dan bergabungnya anak muda yang ada di Desa ke dalam pramuka, hal ini tentunya sebagaimana yang menjadi misi gerakan pramuka sebagai solusi terbaik baik pendidikan karakter dan kepribadian serta jawaban atas permasalahan-permasalahan anak muda, hal ini tentunya membutuhkan kepedulian tinggi dari para kepada desa terutama yang ada di wilayah Kwartir Ranting Tulangan” ujarnya menguatkan sambutan Kamabiran.

Selamat atas dilantiknya Kamabiran dan Ketua serta jajaran andalan Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Tulangan masa bakti 2022 s.d 2025, semoga amanah dan dapat mengemban tanggung jawab memajukan gerakan pramuka diwilayah Tulangan lebih hebat lagi. (Red)

Kontributor oleh : Kak Joko Sugianto – Andalan Kwartir Ranting Tulangan;

Foto dokumentasi kegiatan oleh : Kak M Faex Lazim, S.Ikom – Tim Redaksi Pusinfo Kwarcab Sidoarjo;

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *