Pusinfo – Era Organization Agility dewasa ini tak bisa dipungkiri, tak hanya instansi maupun perusahaan yang bekerja keras menjadi lebih agile atau gesit, namun organisasi apapun itu juga dituntut untuk lebih gesit atau kata lainnya tangkas. Begitu juga dengan gerakan pramuka Kwartir Cabang Sidoarjo yang terus mendorong para pembina sebagai pelaku utama pembinaan peserta didik untuk lebih gesit atau tangkas dengan menyelenggarakan Gelang Ajar, Sabtu 14/07/2024 di Bumi Perkemahan Pramuka Tanjek Wagir Kec. Krembung Kabupaten Sidoarjo.
Mengambil tema Pembina Tangkas, Cerdas dan Berkualitas, kegiatan ini dibuka oleh Wakil Ketua Kwartir Cabang bidang Binamuda Kak Dr. NG Tirto Adi, M.Pd yang juga Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo. Gelang Ajar kali ini diikuti oleh 108 pembina pramuka yang terdiri dari 34 pembina penegak, 40 pembina penggalang dan 34 pembina siaga.
“Kegiatan Gelang Ajar ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat dalam berbagi pengalaman sesama pembina pramuka. Tentunya setiap pembina memiliki scouting experience yang berbeda dan bisa jadi akan menambah perbendaharaan keilmuan bagi siapapun pembina pramuka yang mau berbagi satu dengan yang lainnya,” ungkap kak Tirto dalam sambutannya membuka kegiatan Gelang Ajar.
Ditambahkan juga, bahwa nantinya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo akan mengeluarkan surat edaran kepada sekolah-sekolah atau gugus depan terkait ekstra kurikuler pramuka diwilayah Kabupaten Sidoarjo sifatnya wajib. Hal ini guna mendorong terus bertumbuh dan majunya gerakan pramuka di Sidoarjo sekaligus untuk semakin meningkatkan trust building atau kepercayaan masyarakat terhadap gerakan pramuka.
Selain itu, akan diberikan apresiasi bagi Pramuka Garuda yang nantinya bisa masuk sekolah melalui jalur prestasi tanpa tes. Perlu juga diketahui bersama, bahwa dalam AD/ART Gerakan Pramuka yang baru dijelaskan bahwa pramuka dimulai sejak prasekolah. Hal ini juga sudah dijalankan di Sidoarjo melalui prasiaga yang selama ini sudah seringkali berkegiatan dan keberadaannya tidak lagi diragukan.
Kegiatan yang berlangsung selama 1 hari ini, para pembina peserta Gelang Ajar direview materi-materi berdasarkan masing-masing golongan. Untuk materi siaga diberikan pengetahuan tentang kompas, lima simpul dasar, origami dan upacara pembukaan – penutupan latihan pramuka siaga.
Sedangkan materi penggalang mengupas tentang kompas, pionering atau tali temali. Begitu juga dengan para pembina penegak, mereka diberikan materi tentang pionering dan navigasi darat (kompas malam dan peta perjalanan). [Red]
Kontributor Kegiatan : Bayu Sujatmiko, S.Pd – Tim Humas Kwarcab Sidoarjo; | |
Pewarta Pusinfo : Uays Hasyim, SE., MM., CT.HLC., CPS – Kapusinfo Kwarcab Sidoarjo |