Sempat Tertunda, Gebyar Prasiaga Kwarran Porong Menyala Penuh Ceria

Pusat Data dan Informasi Gerakan Pramuka Kwarcab Sidoarjo – Produktif Bergerak, Maju Berdampak

Pusinfo – Kegiatan Gebyar Prasiaga Kwartir Ranting Porong yang selama ini sempat tertunda beberapa waktu berselang, akhirnya dapat terlaksana. Prasiaga adalah anggota pramuka yang belum berusia 7 tahun yang diberikan pengenalan tentang nilai- nilai kepramukaan di satuan PAUD atau Pendidikan Anak Usia Dini.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengenalkan nilai-nilai kepramukaan kepada anak-anak melalui pengembangan karakter, fisik, kecakapan, dan kemampuan berbuat kebaikan. Hal ini dilakukan agar kelak mereka dapat menjadi warga negara Indonesia yang tangguh dan siap menjadi bagian persaudaraan umat manusia di seluruh dunia yang saling menguatkan dan hormat-menghormati satu sama lain.

Gebyar Prasiaga Kwarran Porong ini dilaksanakan pada Jumat, 31/05/2024 dan diikuti oleh 19 pangkalan TK se-Kwarran Porong. Masing-masing pangkalan para peserta didampingi 2 bunda atau guru PAUD serta orang tua peserta. Kegiatan ini menampilkan berbagai macam kreasi dari adik-adik pramuka prasiaga.

Dibuka oleh Ketua Kwartir Ranting Porong Kak Kiptiyati S.Pd., Msi., acara yang juga dihadiri oleh para andalan ranting, Kamabigus, pembina pramuka dan anggota DKR ini berlangsung sangat meriah. Keceriaan anak-anak menjadi ciri khas riuh rendahnya suasana berkegiatan, dengan paduan tawa renyah orang tua dan kakak-kakak pembina prasiaga.

Para peserta diajarkan keberanian, salah satunya dengan berani menjadi contoh teman-temannya dengan menjadi pemimpin upacara yang dilaksanakan sebagaimana tata upacara pramuka siaga. Selain itu juga mereka diajak bersama-sama untuk bermain yel-yel kelompoknya untuk membangun kekompakan antar anggota sekaligus tetap menjaga keceriaan dalam kondisi apapun.

Melalui Gebyar Prasiaga ini juga menjadi sarana untuk mempererat kerja sama antar pengurus dan andalan Kwarran Porong, sekaligus semakin menunjukkan eksistensi keberadaan Kwarran Porong yang terus menggeliat melaksanakan kegiatan-kegiatan kepramukaan. [Red]

Baca Juga  Gugus Depan Unggul, Gugus Depan Terukur
Kontributor :  Kak Seger Santoso, BG., MT – Pembina Pramuka Kwarran Porong;
Pewarta Pusinfo : Uays Hasyim, SE., MM., CT.HLC., CPS – Kapusinfo Kwarcab Sidoarjo;

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *