Pelantikan Siaga Mula Gudep 09035-09036 Pangkalan SDN Sidorejo Krian
Pusinfo – Gugus Depan Krian 09.035 – 09.036 Pangkalan SDN Sidorejo Krian dibawah naungan Kamabigus Kak Drs Sunandar, M.Pd, melaksanakan kegiatan upacara pelantikan Siaga Mula Jumat (03/03/2023). Sebanyak 6 orang pramuka siaga telah berhasil menempuh dan menyelesaikan SKU Siaga Mula yang dirampungkan selama 3 bulan.
Mereka terdiri dari : Nayola Putra Nusantara, Dhiya Azzalea Arkaan, Mikhayla Alifia, Tasya Kamila Dewi, Nazwa Aqylla Salsabilla sehingga dianggap cakap untuk dilantik . Pramuka siaga adalah golongan pramuka yang paling kecil, mencoba menyelesaikan Syarat-syarat Kecakapan Umum Pramubagai pramuka Siaga Mula.
Upacara pelantikan dipandu oleh Bunda Nur Aini yang juga sebagai Pembina gugus depan dan Sulung yang ditunjuk adalah anggota pramuka siaga bernama Dheren. Dalam pelaksanaan kegiatan pelantikan Siaga Mula kali ini, nampak peserta sangat antusias dan bangga. Hal ini dikarena prosesi pelantikan yang memberikan pengalaman baru bagi pramuka siaga dengan adanya tanya jawab Pembina kepada peserta dan berjanji memegang teguh “Dwi Satya dan melaksanakan Dwi Darma”.
Melalui pelantikan ini diharapkan dapat memotivasi peserta didik lainnya untuk meyelesaikan SKU Siaga, salah satunya pada tingkat pertama yakni Siaga Mula. Nampak wajah sumringah pada salah satu peserta Siaga Mula yang bernama Alea, ia berkata bahwa dia senang dan bangga telah dilantik dan mendapatkan Surat Pernyataan Lulus (SPL) yang akan dibawa pulang untuk ditunjukkan kepada kedua orang tuanya dengan wajah yang penuh kegembiraan.
Pramuka Siaga Mula, diibaratkan sebagai awal atau pangkal dari proses pendidikan kepramukaan yang diharapkan menjadi dasar yang kuat bagi kehidupan peserta didik dan generasi dikemudian hari untuk mengawal “Semangat membangun negeri pertiwi “.
Kontributor & dokumentasi oleh : Kak Eri Kusumawati – Pembina Pramuka SDN Sidorejo Krian;